Mengenal Huruf - Huruf Jepang


Sebelum kalian belajar cara bicara dan membaca dalam bahasa jepang kalian wajib mengetahui huruf-huruf jepang.

Huruf jepang dibagi menjadi 4 jenis, yaitu ada hiragana, katakana, romaji dan kanji. Perhatikan kalimat berikut

Hiragana 

Adalah suatu cara penulisan dalam bahasa jepang dan mewakili sebutan suku kata. Pada zaman dulu hiragana juga dikenali sebagai onna de (女手) "tulisan wanita" karena biasa digunakan oleh kaum wanita. 


Katakana

Katakana biasanya digunakan untuk menulis kata-kata yang berasal dari bahasa asing yang sudah diserap kedalam bahasa jepang. Katakana juga dulu sering disebut "tulisan pria".


Kanji

Kanji secara harfiah adalah aksara dari "han" atau aksara dari timur. Kanji merupakan aksara tionghoa yang digunakan ke dalam bahasa jepang. Bedanya adalah di jepang sendiri namanya Kanji ( 漢字 ) dan china namanya Hanzi.


Romaji

Romaji atau romawi adalah cara menulis alihaksara bahasa jepang dengan menggunakan abjad latin.

+ Furigana

Furigana merupakan kana berukuran kecil pada bahasa jepang yang ditulis dekat dengan suatu kanji untuk menunjukan suatu pelafalan. 

Jika furigananya mendatar disebut dengan yokogaki biasanya ditulis diatas teks sebuah kanji. Dan jika furigananya tegak disebut dengan tategaki biasanya ditulis disebelah kanan teks sebuah kanji.

Furigana juga sering disebut dengan yomigana atau rubi.

Memahami Dakuten 濁点 dan Handakuten 半濁点

Dakuten atau disebut dengan ten-ten adalah tanda baca atau diakritik yang berbentuk dua buah titik atau tanda kutip. Sedangkan handakuten adalah tanda baca yang berbentuk lingkaran kecil yang disebut dengan maru 

Contoh dakuten : は (ha) menjadi ば (ba)

Contoh handakuten : は (ha) menjadi ぱ (pa)

Tidak semua huruf hiragana dan katakana bisa dibubuhi oleh ten-ten dan maru, berikut huruf-huruf yang dapat dibubuhi oleh ten-ten dan maru


Menambahkan Semi Vokal Pada Huruf Jepang

Semi vokal disini adalah huruf tambahan untuk membuat huruf baru.

Contoh 1 : き (ki) ditambah "ya" menjadi きゃ (kya)

Contoh 2 : き (ki) ditambah "yu" menjadi きゅ

Contoh 3 : き (ki) ditambah "yo" menjadi きょ

Huruf-huruf yang hanya dipakai di semi-vokal adalah huruf や,ゆ,よ yang ditulis kecil setelah huruf utama.

Semi-vokal disini juga dapat ditambah dengan ten-ten dan maru

Contoh : ぎゃ (gya), ぎゅ (gyu), ぎょ (gyo)

Bagaimana teman-teman sudah paham? Jika masih kebingungan bisa bertanya dikolom komentar. 

Dan jika ada kritik dan saran bisa tinggalkan dikolom komentar.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Seperti Apa Pekerjaan Konstruksi Di Jepang ? Berikut Jenis Beserta Penjelasannya

Mengenal "だいごかん / Daigokan" atau Panca Indra Dalam Bahasa Jepang

Perbedaan くれます、あげます、もらいます (kuremasu, agemasu, moraimasu) Dalam Penggunaannya